Workshop “Atomic Absorbance Spectroscopy (AAS) dan Particle Size Analyzer (PSA)” oleh S2 Farmasi Universitas Ahmad Dahlan (UAD)
Universitas Ahmad Dahlan (UAD) telah sukses menyelenggarakan Workshop “Atomic Absorbance Spectroscopy (AAS) dan Particle Size Analyzer (PSA)” yang dilaksanakan secara luring pada hari Jumat-Sabtu, 20-21 September 2024 di Laboratorium Penelitian Terpadu Kampus 3 UAD. Kegiatan ini berlangsung dari pukul 08.00 hingga 12.30 dengan menghadirkan dua narasumber dosen Fakultas Farmasi UAD yang ahli di bidangnya yaitu Dr. apt. Hari Susanti, M.Si, dan apt. Annas Binarjo, M.Sc.
Workshop ini bertujuan untuk memberikan wawasan dan keterampilan praktis kepada para peserta, khususnya mahasiswa S2 Farmasi, dalam memahami dan menggunakan instrumen analitis yang sangat penting dalam penelitian farmasi. Tema yang diangkat dalam kegiatan ini meliputi:
- Evaluasi Kualitas Air Minum Berdasarkan Kandungan Logam dengan Atomic Absorbance Spectroscopy (AAS).
- Analisis Nanopartikulat pada Produk Jamu Gendhong dengan Particle Size Analyzer (PSA).
Selain penyampaian materi secara teoritis, workshop ini juga dilengkapi dengan sesi praktikum langsung di laboratorium. Para peserta diberikan kesempatan untuk mengaplikasikan teori yang telah dipelajari dengan mempraktikkan penggunaan alat Atomic Absorbance Spectroscopy (AAS) dan Particle Size Analyzer (PSA) secara langsung.
Dengan adanya sesi praktikum ini, diharapkan para peserta mampu memahami lebih dalam tentang teknik analisis logam dalam air minum serta analisis partikel nanopartikulat, yang dapat diaplikasikan dalam penelitian farmasi dan pengembangan produk.
Acara ini berlangsung lancar dan mendapatkan antusiasme tinggi dari para peserta, yang sangat mengapresiasi kesempatan untuk memperoleh pengalaman praktik yang relevan dan mendalam di bidang farmasi.