DELEGASI ASIA YOUNG SOCIOPRENEURSHIP
[SUCI AMALIA RAMADAYANTI, DELEGASI ASIA YOUNG SOCIOPRENEURSHIP LEADER EXCHANGE 2018]
Fakultas Farmasi Universitas Ahmad Dahlan lagi-lagi berbangga atas terpilihnya Suci Amalia Ramadayanti atau yang lebih akrab disapa Suci menjadi salah satu delegasi dalam Asia Young Sociopreneurship Leader Exchange 2018 yang diadakan oleh Youth Center to Act for Nation (YOUCAN). Prgoram tersebut diadakan selama 5 hari mulai 7-11 maret 2018 di Bangkok, Thailand.
Asia Young Sociopreneurship Leader Exchange merupakan program yang diadakan oleh Youth Center to Act for Nation (YOUCAN) Indonesia yang merupakan sebuah organisasi non pemerintah berbasis Indonesia. YOUCAN Indonesia memiliki fokus untuk pemberdayaan pemimpin-pemimpin muda dan meningkatkan kesadaran di kalangan anak muda tentang pentingnya partisipasi mereka dalam kemajuan setiap bangsa.
Program yang disingkat menjadi AYSLE YOUCAN (Asia Young Sociopreneurship Leader Exchange Youth Center to Act for Nation) ini menjadi upaya untuk meningkatkan kualitas generasi muda dan sebagai pemberdayaan pemuda. Pemberdayaan pemuda memang sangat diperlukan dalam pembangunan bangsa karena negara yang kuat harus memiliki generasi yang berkualitas.
Di dalam program AYSLE YOUCAN dilaksanakan Conference Sociopreneurship oleh Dr. Guntalee Ruernom dari Chulalongkorn University, Thailand. Selain itu para peserta juga dipersilahkan untuk mempresentasikan paper yang telah disiapkan.
Suci bersama delegasi lainnya diajak untuk mengunjungi Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Bangkok untuk lebih memahami hubungan luar negeri antara Bangkok dan Indonesia, serta untuk mengetahui lebih detail mengenai kegiatan KBRI khususnya dibidang pendidikan dan para delegasi juga diajak untuk mengunjungi Stock Exchange of Thailand untuk memperdalam ilmu mengenai bisnis.