Penandatanganan MOU Fakultas Farmasi UAD
Penandatanganan MOU Fakultas Farmasi UAD dengan Fakultas Farmasi UNJANI
Yogyakarta-Selasa (14/08/2018) Fakultas Farmasi Universitas Ahmad Dahlan (UAD) mendapat kunjungan dari jajaran pengelola Fakultas Farmasi Universitas Jenderal Ahmad Yani (Unjani) Bandung.Rombongan fakultas farmasi Unjani di pimpin oleh Dekan Farmasi, prof. Dr. Afifah B. Sutjiatmo, MS., Apt didampingi para Wakil dekan antara lain Dr. Fikri Alatas, M.Si., Apt, Titta Hartyana Sutarna, M. Si., Apt, Fahrauk Faramayuda, M.Si., Apt dan Ketua Program Studi Profesi Apoteker Made Pasek Narendra, M.M., Apt. Kunjungan tersebut disambut oleh jajaran pengelola Fakultas farmasi UAD diantaranya Dekan Farmasi UAD Dr. Dyah A. Perwitasari.,M.Si., PhD., Apt, Wakil dekan Farmasi UAD Dr. Nining Sugihartini, M.Si., Apt, Sekprodi S1 Farmasi UAD Siti Fatmawati Fatimah, M.Sc., Apt dan Sekprosi Apoteker Lina Widiyastuti didampingi Dr.dr. Akrom, M.Kes dan Dr. Arif Budi Setianto, M.Si., Apt.
Kunjungan Fakultas Farmasi Unjani tersebut dalam rangka penandatanganan MOU dengan Fakulta Farmasi UAD. MOU antara dua institusi farmasi tersebut meliputi kerjasama dalam Tri dharma perguruan tinggi yaitu Pengajaran dalam bentuk kulliah tamu, Penelitian dalam bentuk penelitian kolaboratif dan Pengabdian Masyarakat. Selain itu juga akan dilakukan kerjasama di bidang pengelolaan jurnal. Pada kesempatan tersebut juga banyak didiskusikan mengenai laboratorium yang ada di masing-masing institusi dan pengelolaannya. (DV)