Pengabdian Masyarakat
Pengabdian Masyarakat Farmasi Tangguh Fakultas Farmasi UAD di Shelter Patalan Kecamatan Jetis Kabupaten Bantul
Yogyakarta- Pada Jumat (26/03/2021) Tim Pengabdian Masyarakat Fakultas Farmasi UAD melaksanakan Program Pengabdian masyarakat dengan tema Farmasi Tangguh. Program ini merupakan salah satu wujud dari Fakultas Farmasi UAD sebagai salah satu dari bagian tenaga kesehatan dalam upaya menanggulangi pandemic covid-19. PM Farmasi Tangguh ini dilaksanakan di Balai Desa Patalan Kecamatan Jetis Kabupaten Bantul. Kegiatan pengabdian masyarakat yang dilakukan dosen dan mahasiswa ini dilaksanakan dalam rangkaian agenda Milad Fakultas Farmasi ke 25. Fakultas Farmasi UAD merasa berkewajiban untuk melakukan Pengabdian kepada Masyarakat yang pada saat ini dilakukan di Shelter Patalan, Jetis, Bantul. PM ini dilakukan dengan harapan penyebaran virus corona dapat dicegah dengan penerapan protokol kesehatan serta masyarakat dapat saling membantu dan berharap Pandemi segera berakhir.
Acara diawali dengan serah terima perbekalan kesehatan kepada shelter Patalan dan dilanjutkan penyulukan kesehatan, pembagian leaflet penerapan protokol kesehatan dab diakhiri dengan launcing video animasi panduan protokol kesehatan bagi masyarakat. Proses penyerahan perbekalan kesehatan ini secara simbolis dilaksanakan oleh Dr. apt. Nanik Sulistyani, M.Si selaku Ketua Rumpun Biologi Farmasi di Fakultas Farmasi UAD kepada perwakilan Shelter Patalan. Kegiatan ini dilanjutkan dengan Penyuluhan Kesehatan yang dilakukan oleh apt. Zainab, M.Si yang didampingi oleh dosen di lingkungan Biologi Farmasi diantaranya adalah Dr. apt. Kintoko, M.Sc., Dr. apt. Laela Hayu Nurani, M.Si., apt. Ichwan ridwan Rais, M.Sc., dan apt. Hardi Astuti Witasari, M.Sc. Penyuluhan kesehatan ini mengambil tema Tanaman herbal yang dapat digunakan untuk meningkatkan sistem imun di masa pandemi. Pembagian leaflet dilakuakan oleh para mahasiswa Fakultas Farmasi diantaranya Isma Hasanah, Tika Afissenia, dan Nadia Salsabiila. Penyuluhan kesehatan yang dihadiri oleh ibu ibu penggerak PKK Desa Patalan ini tetap menerapkan protokol kesehatan dan diakhiri dengan serah terima secara simbolis vidio animasi layanan kesehatan masyarakat dengan tema 5M.