Sosialisasi Program World Class Professor Tahun 2022
Yogyakarta, 20 Agustus 2022. Dr. apt Laela Hayu Nurani, M.Sc. memaparkan Sosialisasi Program World Class Professor (WCP) tahun 2022 yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Kementrian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Republik Indonesia. Pada kesempatan tersebut, beliau memaparkan kriteria penilaian proposal, tata cara pengusulan kegiatan serta jadwal pendaftaran dan seleksi.
Program World Class Professor (WCP) itu sendiri merupakan program yang mengundang professor kelas dunia dari berbagai Perguruan Tinggi (PT) ternama dalam negeri maupun luar negeri sebagai visiting professor untuk ditempatkan di berbagai PT di Indonesia selama kurun waktu maksimum sampai akhir bulan November. Tidak hanya itu, Program WCP yang digagas dalam rangka percepatan capaian target pembangunan nasional oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan ini juga mengirim peneliti Indonesia ke institusi asal visiting professor.
Program WCP ini dimaksudkan agar dosen maupun peneliti dapat berinteraksi dengan professor yang unggul dan ternama sehingga dapat meningkatkan kehidupan akademis, kompetensi, kualitas dan kontribusinya bagi pengembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK) serta sebagai penguat sistem Inovasi Nasional dalam pemanfaatan keragaman dan kekayaan sumber daya alam Indonesia bagi kesejahteraan rakyat Indonesia.
Dr. apt. Laela Hayu Nurani, M.Si. juga menyebutkan nama-nama dosen Farmasi UAD yang berhasil lolos pada periode sebelumnya dalam WCP, antara lain Tim 1 yaitu Prof. Dr. apt. Nurkhasanah, M.Si sebagai ketua, dan beranggotakan Dr. apt. Nanik Sulistyani, M.Si, dan Ika Kumalasari, Ph.D. dengan visiting professor Assoc. Prof. Dr. Zainul Amirudin Zakaria dari Departement of Biomedical Sciences, Faculty of Medicine and Health Sciences, Universiti Putra Malaysia. Sedangkan Tim 2 ketuanya adalah Dr. apt Laela Hayu Nurani M.Si. yang beranggotakan Prof. Dr. apt. Any Guntarti, M.Si., apt. Citra Ariani Edityaningrum, M.Si., apt. Muhammad Lalu Irham, M.Si., Ph.D dan Ichsan Luqmana Indra Putra, S. Si., M.Si, dengan visiting professor Prof. Dr. apt. Abdul Rohman, M.Si. dari Universitas Gadjah Mada.
Selain itu agenda WCP yang sudah terlaksana dari Prof. Dr. apt Nurkhasanah, M.Si. adalah 2 kegiatan finetuning artikel dan 3 workshop, sedangkan agenda WCP yang sudah terlaksana dari Dr. apt Laela Hayu Nurani M.Si. antara lain 2 kegiatan finetuning artikel publikasi dan 3 workshop. Acara berlangsung menarik dengan dihadiri oleh seluruh dosen Fakultas Farmasi UAD.(PRN)